Salah satu program nasional Kementrian Pendidikan Dasar Dan Menengah adalah ANBK, Assesmen Nasional Berbasis Komputer. Kegiatan ini dilaksanakan oleh seluruh satuan pendidikan. SMP N 3 Depok sebagai salah satuan pendikan pun akan melaksanakan ANBK pada gelombang 1, tanggal 25-26 AGustus 2025.
Waktu dan komponen yang dikerjakan adalah ;
- Tanggal 25 Agustus 2025, Literasi dan Survey Karakter
- Tanggal 26 Agustus 2025, Numerasi dan Survey Lingkungan
ANBK di SMP N 3 Depok akan diikuti oleh siswa kelas 8, Kepala Sekolah, dan seluruh guru yang terdaftar di Dapodik.
Untuk Siswa yang mengerjakan adalah 45 orang yang terpilih oleh sistem, dan sistem menyediakan 5 orang sebagai cadangan jika ada siswa terpili yang berhalangan. Berikut nama dan sesi siswa yang mengerjakan ANBK
Dikarenakan keterbatasan ruang dan perangkat ANBK, pelaksanaan ANBK di SMP N 3 Depok menjadi dua sesi. Sesi 1 pada pukul 07.30-09.40, dan Sesi 2 pada pukul 10.40-12.50. Kegiatan ANBK di SMP N 3 Depok didamping dua proktor bapak walyono dan Ibu Nining Setyawati, S.E, dan Teknisi Bapak. Adi Sudarmono, S.Pd.T. Adapun Fasilitator berasal POKJA Depok yang bertugas secara silang
Selama bulan Agustus pada hari Rabu pukul 07.20 -08.40 dan Kamis pikul 13.00-14.20 dilaksanakan pungatan ANBK oleh Guru BK untuk bidang karakter, pengampu Bahasa dan IPS untuk bidang Literasi, dan pengampu MIPA untuk bidang Numerasi. Semoga dengan penguatan ini ada peningkatan rapor pendidikan SMP N 3 Depok.
Untuk Kepala sekolah dan Guru akan mengerjakan survey lingkungan yang akan dilaksanakan sekitar bulan september 2025 secara online